teknopulsa.com – Bagi kamu pemain ML atau mobile legend yang ingin top up diamond dengan mudah, begini cara beli diamond mobile legend pakai pulsa yang bisa kamu simak dibawah ini.
Pulsa yang pada awalnya hanya untuk mengisi saldo HP untuk bisa menelpon dan sms kini telah menjelma menjadi salah satu alat pembayaran untuk berbagai kebutuhan, seperti membeli diamond bagi kamu pemain game mobile legends. Dengan diamond, kamu bisa menukarkan berbagai item yang ada di menu shop mobile legend, seperti hero, skin ekslusif bahkan berlangganan Starlight Member dengan segala benefitnya.
Dengan membayar menggunakan pulsa, kamu pun bisa dengan mudah membeli diamond tanpa harus ke ATM atau pergi ke konter yang melayani pembelian item game yang lagi marak dijadikan sebagai bisnis mengingat besarnya minat masyarakat terhadap game saat ini.
Bagi kamu yang ingin membeli diamond Ml, berikut beberapa cara beli diamond mobile legend pakai pulsa yang bisa kamu simak dibawah ini. Tetapi pastikan nominal pulsa kamu mencukupi untuk membeli nominal diamond yang kamu inginkan.
Daftar Isi
Cara Beli Diamond Mobile Legend Pakai Pulsa
Top up Mobile Legends melalui Google Play
Cara pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan layanan Google Play, yang bisa kamu ikuti intruksinya sebagai berikut.
- Silahkan buka Mobile Legends kamu lalu klik Diamond di bagian pojok atas.
- Lalu pilih jumlah diamond yang ingin kamu top up di ML.
- Terakhir, kamu cukup memilih metode pembayaran yang kamu inginkan, mulai dari pulsa dari operator yang kamu inginkan, hingga pembayaran lainnya, seperti Gopay, Shopeepay, Dana, dan lainnya.
Top up Mobile Legends melalui marketplace
Cara kedua yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan platform marketplace seperti Tokopedia, Shopee, Bukalapak dan lainnya. Berikut langkah-langkahnya.
- Untuk melakukan top up ML melalui marketplace, biasanya kamu harus memasukkan user id dan server id Mobile Legends terlebih dahulu.
- Baru setelah itu tinggal pilih jumlah Diamond yang ingin kamu beli lewat marketplace.
- Pada metode pembayaran, kamu bisa memilih metode pembayaran pulsa dari operator yang kamu gunakan.
- Menariknya dari pembelian menggunakan marketplace, tidak jarang menghadirkan promo yang menarik untuk pengguna.
Top up Mobile Legends melalui layanan pihak ketiga
Cara terakhir untuk beli diamond pakai pulsa adalah dengan menggunakan layanan pihak ketiga yang terpercaya dan cukup populer. Sebut saja seperti codashop atau Unipin, dimana kedua layananan penyedia top up ML ini memberikan kemudahan membeli Diamond Mobile Legends yang bisa kamu akses dari aplikasi maupun website.
- Untuk caranya bisa kamu simak sebagai berikut.Pertama kamu harus memiliki akun dari pihak ketiga yang kamu pilih.
- Apabila sudah, pilih menu pembelian diamond untuk mobile legends.
- Masukkan user id dan zone id dengan benar.
- Selanjutnya pilih jumlah Diamond ML yang ingin kamu top up.
- Terakhir, pilih metode pembayaran yang kamu inginkan, bisa lewat pulsa, e-wallet, transfer Bank, dan lainnya.
Sekian informasi mengenai cara beli diamond mobile legend pakai pulsa yang semoga berguna dan bermanfaat.