Cara Berlangganan Paket Netflix Dengan Pulsa Telkomsel

Cara Berlangganan Paket Netflix Dengan Pulsa Telkomsel

teknopulsa.com – Bagi kamu pengguna setia layanan streaming film dan video Netflix, kini ada cara berlangganan paket Netflix dengan pulsa Telkomsel, sehingga kamu tidak akan ketinggalan film favorit kamu ketika paket Netflix kamu habis.

Netflix adalah merupakan layanan streaming film dan video yang banyak diminati para pecinta film tanah air belakangan ini, dimana pengguna dapat menonton ribuan koleksi film dan serial baik itu film yang terbaru hingga koleksi film lawas. Tidak hanya itu, di Netflix juga tersedia berbagai macam genre film yang bisa disesuaikan dengan mood menonton, dan semuanya memiliki subtitle bahasa Indonesia dengan kualitas jernih.

Itulah mengapa Netflix mudah meraih hati para pecinta film tanah air.  Sebab di era kemajuan digital saat ini, sudah tidak jamannya lagi mengunduh film yang size bisa sampai bergiga-giga bite dan memenuhi memori perangkat kamu seperti laptop atau HP hanya untuk beberapa koleksi film saja. Belum lagi pelanggaran hak cipta karena masih banyak masyarakat yang mengunduh film dari sumber “ilegal” tanpa menghargai pemilik dan industri film.

Kini, untuk berlangganan Netflix pun sangat mudah dimana kamu tidak perlu harus menggunakan kartu kredit tapi kamu bisa berlangganan hanya menggunakan pulsa Telkomsel dan kamu pun bisa menonton film atau serial favorit kamu yang sedang tayang terbaru seperti drakor, film box office, india, maupun film Indonesia, dan banyak koleksi lainnya.

Baca Juga:   Cara Cek Riwayat Pemakaian Pulsa Telkomsel

Telkomsel sendiri memiliki paket khusus para penggunanya untuk berlangganan Netflix dengan mudah. Apa saja paketnya? Simak sebagai berikut.

Cara Berlangganan Paket Netflix Dengan Pulsa Terbaru

  • Netflix Mobile Kuota MAXstream 6GB, dengan tayangan beresolusi Standard Definition/SD, dengan dukungan untuk 1 (khusus handphone atau tablet) Rp62.000
  • Netflix Basic Kuota MAXstream 6GB, Tayangan beresolusi Standard Definition/SD, dengan dukungan untuk 1 perangkat Rp137.500
  • Netflix Standard Kuota MAXstream 6GB, Tayangan beresolusi Full High Definition/Full HD, dengan dukungan hingga 2 perangkat bersamaan Rp175.000
  • Netflix Premium Kuota MAXstream 6GB, Tayangan beresolusi Ultra HD (4K) dan HDR, dengan dukungan hingga 4 perangkat bersamaan Rp213.000

Setiap paket dari Telkomsel hadir dengan masa aktif hingga 31 hari dengan sistem perpanjangan otomatis. Kebijakan ini secara khusus berlaku baik untuk kuota MAXstream maupun langganan akses Netflix di dalamnya.

Cara Mengaktifkan Paket Netflix Telkomsel

Bagi kamu yang ingin berlangganan Netflix dengan mudah menggunakan pulsa Telkomsel, berikut langkah-langkahnya.

  • Silahkan buka aplikasi MyTelkomsel di HP kamu

Cara Berlangganan Paket Netflix Dengan Pulsa Telkomsel

  • Masuk dengan nomor Telkomsel yang kamu gunakan
  • Lakukan verifikasi sesuai petunjuk
  • Klik tab Shop di menu bawah
  • Cari bagian Choose your package
  • Pilih bagian Entertainment

Berlangganan Paket Netflix Dengan Pulsa Telkomsel

  • Cari dan pilih menu Netflix
  • Pilih Paket Netflix Telkomsel yang kamu inginkan
  • Tinjau benefit dan ketentuannya
  • Klik tombol Subscribe
  • Konfirmasi dengan menekan Subscribe Package

Paket diatas berlaku untuk kamu yang menggunakan layanan kartu prabayar maupun karto Halo, dimana cara berlangganan sedikit berbeda dengan produk Telkomsel lainnya dengan banyak pilihan pembayaran, namun khusus untuk berlanggan Netflix hanya dimungkinkan dengan pembayaran menggunakan pulsa.

Sekian informasi mengenai cara berlangganan paket Netflix dengan pulsa Telkomsel sehingga kamu tidak ketinggalan menonton film maupun serial terbaru favorit kamu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *